Wabup Sampaikan Sambutan Mendikbud di Apel Peringatan Hardiknas

Diposting pada

Lingga, Media Center – Memperingati hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2014, seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Lingga laksanakan apel bendera di halaman kantor Bupati Lingga, Jum’at (02/5).

Upacara yang dihadiri oleh Wakil Bupati Lingga selaku pembina upacara tersebut juga turut dihadiri oleh pimpinan dari jajaran instansi pemerintahan, instansi vertikal dan seluruh pemangku kepentingan lain seKabupaten Lingga.

 

Peringatan Hardiknas tahun 2014 tersebut bertemakan pendidikan untuk peradaban Indonesia yang unggul.

Wakil Bupati Lingga dalam pidatonya, menyampaikan sambutan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia, Muhammad Nuh.

Dia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang turut mensukseskan program pemerintah dalam meningkatkan standar di dunia pendidikan Indonesia. 

“Pendidikan pada hakikatnya untuk memanusiakan manusia, untuk itu program yang telah dibuat oleh Kemendikbud RI tentunya dapat mengarah pada sasaran tersebut,” tutur Mendikbud RI dalam sambutan yang dibacakan oleh Wakil Bupati Lingga.

Dia juga mengajak pada seluruh pemangku kepentingan mulai dari Guru, peserta didik dan stakeholder lain, untuk dapat bekerjasama dalam mensukseskan Kurikulum 2013. Hal ini guna mempersiapkan generasi emas yang akan dapat kita nikmati di tahun 2045.

Abu Hasim yang ditemui usai apel tersebut mengatakan, pemerintah Kabupaten Lingga telah siapkan program menyangkut kepentingan dunia pendidikan di Kabupaten Lingga. 

“Saat ini masih terjadi ketimpangan dalam penyebaran guru didaerah kita. Guru menumpuk di Singkep dan Singkep Barat, sedangkan Senayang dan Lingga Utara masih kekurangan Guru. Untuk itu pemerintah Kabupaten akan meninjau ulang dan melakukan mutasi agar penyebaran guru tersebut dapat merata,” ungkapnya yang ketika itu didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lingga.

Abu Hasim juga menyampaikan permintaan maaf Bupati Lingga yang saat itu tidak dapat menghadiri apel peringatan Hardiknas disebabkan kegiatannya yang padat, pada seluruh peserta upacara. (MC Kab. Lingga)

 

Tinggalkan Balasan