IPSI Kab Lingga kirim dua pesilat ke Kejurnas Dewasa 2014

Diposting pada

Lingga, Media Center – Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kabupaten Lingga, mengikut sertakan dua pesilatnya untuk mewakili Provinsi Kepulauan Riau diajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) tingkat dewasa tahun 2014, yang akan berlangsung di padepokan pencak silat Indonesia TMII Jakarta, pada tanggal 10 sampai 19 mei 2014.

Berdasarkan surat mandat yang diterima IPSI Kabupaten Lingga dari pengurus IPSI Provinsi Kepri, tercantum dua nama pesilat Kabupaten Lingga dari sembilan nama pesilat yang akan mewakili Kepulauan Riau di Kejurnas dewasa tahun 2014 tersebut. 

Sekretaris IPSI Kabupaten Lingga, Ruslan Herawady mengatakan, surat mandat yang berisikan sembilan nama pesilat Kepri yang diterimanya, Selasa (29/4) tersebut, terdapat dua nama pesilat yang berasal dari Kabupaten Lingga yaitu Tengku Amir Efendi dan Mardiana, yang diminta untuk mewakili Kepri di Kejurnas dewasa tahun 2014, pada bulan Mei mendatang.

Menurutnya, Dua pesilat tersebut layak untuk membawa nama baik Kepri diajang Kejurnas. Hal tersebut dikarenakan keduanya sudah terbilang profesional, sebelumnya mereka pernah mengikuti POPDA, PORPROV, POPWIl, POPNAS, POMNAS dan ajang bergengsi lainnya.

“Meraka termasuk pesilat unggulan dari Kabupaten Lingga, keduanya cukup berprestasi dan sering mengharumkan nama Kabupaten Lingga di ajang-ajang sebelumnya,” ungkapnya. 

dia berharap, Pesilat yang mewakili Kepri di tingkat Nasional khususnya dua pesilat utusan Kabupaten Lingga tersebut mampu memberikan penampilan terbaik mereka, dan dapat membawa pulang hasil yang maksimal. (MC Kab. Lingga)

 

Tinggalkan Balasan