Polres Lingga Gelar Apel Bersama Pencegahan Karhutla

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho memimpin apel pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Kabupaten Lingga, di Lapangan Polres Lingga, Dabo Singkep. Senin (26/8)

Bertindak sebagai pembina apel, Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho menyatakan apel ini dilaksanakan karena seringnya terjadi pembakaran hutan untuk pembukaan lahan.

“Kebakaran hutan terjadi setiap tahun secara berulang, hal ini harus dicermati guna mengantisipasi serta melakukan perbaikan terhadap hutan dan lahan” tutur Kapolres Lingga ini.

Adi Nugroho mengatakan, kebakaran hutan dan lahan disebabkan oleh beberapa faktor seperti disebabkan oleh manusia itu sendiri dan juga faktor alam.

“Faktor kebakaran yang sering juga terjadi diakibatkan kecerobohan manusia antara lain membuang puntung rokok sembarangan dan lupa mematikan api di perkemahan” sebutnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan pembakaran lahan dianggap lebih efektif oleh masyarakat dengan cara membakar, dan hal ini perlu dirubah demi kepentingan bersama dan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Upaya pencegahan dilakukan dengan 3 (tiga) pendekatan, yaitu pendekatan kesejahteraan, pendekatan lingkungan hidup, dan pendekatan hukum. Tujuannya adalah mengubah budaya dan perilaku masyarakat untuk tidak membakar lahan.” jelasnya.

Selaku Kapolres, dia mengajak kepada seluruh jajaran untuk sentiasa menjaga dan bersinergi menjaga lingkungan di Kabupaten Lingga.

Setelah melakukan apel bersama, acara dilanjutkan dengan peragaan alat pemadam kebakaran oleh damkar dan polres Lingga di Lapangan Polres Dabo Singkep.

Tampak hadir pada apel bersama ini, Kapolres Lingga, Asisten II Bupati Lingga, Danlanal, Kapolsek, Camat dan Lurah Wilayah Dabo Singkep, serta instansi-instansi terkait. (SMI)

Tinggalkan Balasan