Pemkab Lingga bersama POS Indonesia melaksanakan kegiatan Penyaluran Langsung Tunai pengendalian dampak inflasi Kabupaten Lingga Tahun 2022

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Pemerintah Daerah Kabupaten Lingga melaksanakan kegiatan Penyaluran Langsung Tunai Pengendalian Dampak Inflasi Kabupaten Lingga Tahun 2022. Selasa (13/12/2022)

Muhammad Arief, SKM, M,Si selaku Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lingga menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kehadiran Pemerintah Kabupaten Lingga secara langsung kepada masyarakat yang terdampak akibat adanya inflasi.

Selanjutnya, Muhammad Arief, SKM, M.Si menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Lingga yang telah hadir dan mendukung kegiatan pelaksanaan penyaluran bantuan yang dilaksanakan pada hari ini.

“Kami mengucapkan Terimakasih kepada Bapak Bupati dan Ibu Bupati yang hadir serta mendukung kegiatan penyaluran langsung tunai pengendalian dampak inflasi pada hari ini”. Imbuhnya

Penyaluran Langsung Tunai pengendalian dampak inflasi ini diberikan oleh Dinas Sosial, Dinas Perikanan, Disperindag yang bekerjasama dengan Kementerian Sosial dan Pos Indonesia.

Adapun jumlah penerima bantuan tunai pengendalian inflasi sebanyak 215 orang serta bantuan alat bantu kepada penyandang disabilitas yang terdiri dari kursi roda (Tuna Daksa) 20 unit, alat bantu dengar (Tuna Rungu) 14 unit, Tongkat Lipat (Tuna netra) 6 unit, Tongkat Ketiak (Tuna Daksa) 16 Unit, Paket Natura (anak disabilitas) dan Usaha ekonomi produktif sebanyak 11 orang.

Pada Kegiatan ini, hadir Bupati Lingga M Nizar yang didampingi oleh Ibu Bupati sekaligus Ketua PKK Kabupaten Lingga, Mastur selaku Kepala Cabang Pos Indonesia Kabupaten Lingga, Kepala Perangkat Daerah  beserta masyarakat yang menerima Bantuan.

(DS-Diskominfo Lingga)