DPKP Dorong Petani Sungai Besar Bisa Mandiri

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Berkat ketekunan dan ketelatenannya, salah seorang petani mampu melakukan penanaman menggunakan alat tanam paralon dengan sistem ‘tabela’ (Tabur Benih Langsung).

Adalah Jawarudi, petani dari Desa Sungai Besar yang telah mampu menunjukkan kemandiriannya, yang baru saja melakukan panen padi varietas IPB3S seluas 1 Ha, produktivitas 3,5 ton per hektar pada Senin (02/08/2021) sore.

Meskipun masih dalam kondisi pandemi, ia tetap berupaya menanam padi dari benih hasil panen sebelumnya, dengan kemampuan finansialnya untuk membeli pupuk secara pribadi tanpa bantuan dari pemerintah.

Adapun untuk pengendalian hama dan penyakit, ia menggunakan pestisida yang difasilitasi oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Lingga.

Namun demikian peran penyuluh, POPT dan tenaga pendamping sawah masih mendampingi beliau dalam kegiatan budidaya padi.

Ia pun berharap, kegigihannya bisa memotivasi petani lainnya untuk tetap menjadi petani yang mandiri dan tangguh untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat sekitarnya. (RS)

Tinggalkan Balasan