Lingga (Media Center) – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lingga melalui Bidang Perindustrian mengadakan promo spesial minyak goreng olahan kelapa Produksi Sentra IKM Kelapa Desa Resang di Kawasan Implasement Gedung Kampus Politeknik Lingga Dabo Singkep, Kabupaten Lingga pada Sabtu (9/7/2022).
“Kehadiran kami disini tujuannya adalah membantu dan melakukan tupoksi kami sebagai Pembina IKM dan sekaligus mempromosikan minyak goreng hasil dari produksi sentra IKM kelapa Desa Resang untuk dikenalkan kepada masyarakat.” Jelas Zafrinaldi yang juga sebagai Kepala Bidang Perindustrian di Disperindag Kabupaten Lingga.
Lebih lanjut Zafrinaldi menjelaskan kegiatan yang dilakukan ini adalah sebagai promo untuk menyambut hari raya Idul Adha dan sekaligus uji pasar dengan meminta bantuan kepada konsumen untuk mengisi kuisioner sebagai bahan evaluasi kualitas produk sebelum diproduksi secara besar. (S)