Bupati Nizar Melepas 19 orang Jamaah Calon Haji Kabupaten Lingga

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Kabupaten Lingga kembali melaksanakan acara Pelepasan Jamaah Calon Haji (JCH) oleh Bupati Nizar. Acara berlangsung di Masjid Azzulfa Dabo Singkep pada Ahad malam ba’da isya (12/6/2022).

Turut hadir Sekda Kabupaten Lingga Syamsudi, Asisten I Pemerintahan Drs Junaidi Adzam, Ketua DPRD Ahmad Nashiruddin, Ketua MUI Kabupaten Lingga Badi’ul Hasani, Kemenag Kabupaten Lingga, Camat Singkep, Jajaran pejabat terkait, TNI dan POLRI serta Tokoh Agama dan Masyarakat sekitar.

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an.

Bupati Nizar dalam sambutannya mengucapkan syukur atas dapat diberangkatkannya 19 orang JCH Kabupaten Lingga dengan rincian, Singkep 10 orang, Lingga 1 orang, Lingga Utara 2 orang, Selayar 2 orang dan Senayang 4 orang yang sempat tertunda selama dua tahun dikarenakan pandemi covid.

“Alhamdulilah hari ini 2 tahun kita menunggu, sebagai pimpinan daerah saya merasa terharu karena akhirnya kita dapat melaksanakan ibadah haji sebagai tamu Allah SWT”.

Kemudian Bupati Nizar berpesan kepada 19 orang JCH tersebut agar dapat selalu menjaga sikap, prilaku sifat dan menjaga nama Bangsa dan Negara termasuk nama baik Provinsi Kepulauan Riau khususnya Kabupaten Lingga.

“Pesan saye jaga sikap, prilaku sifat, dan menjaga nama Bangsa dan Negara termasuk Provinsi Kepulauan Riau khususnya Kabupaten Lingga”

“Mantapkan niat dan hati kita dalam menjalankan ibadah ini karna Allah SWT, mudah-mudahan kita dapat menjalankan syariat ini sesuai dengan ajaran agama islam dan mudah-mudahan bapak dan ibu dapat menjadi haji yg mabrur”. Tutup Bupati Nizar.

Pelepasan Jamaah Calon Haji ditandai dengan Pengalungan Kacu secara simbolis oleh Bupati Nizar dan Pemberian Uang Saku. (S)