Bupati Lingga Dampingi Polda Kepri Kunjungi Nasi Kapau Di Kecamatan Selayar Lingga

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Bupati Lingga dampingi Kapolda Kepri kunjungi Kecamatan Selayar dalam rangka pelaksanaan Perdana Nasi Kapau (Vaksinasi Jangkau Pulau) Di Desa Penuba Kecamatan Selayar. Senin (14/6)

Kunjungan Kapolda Kepri ini disambut baik oleh masyarakat se Kecamatan Selayar dalam agenda pelaksanaan perdana kegiatan Nasi Kapau di Kabupaten Lingga yang pertama sekali di laksanakan di Kecamatan Selayar.

Pada kesempatan itu, Kalolda Kepri Aris menyatakan bahwa pemerintah dan jajaran Forkompinda siap melayani masyarakat se Kepulauan Riau agar selalu terhindar dari penyebaran covid-19.

“Kegiatan ini pun kita laksanakan guna mempercepat pemerataan vaksinasi untuk wilayah Kepri khususnya di Kabupaten Lingga” tutur Kapolda Kepri Aris pada sesi wawancara.

Kapolda berharap seluruh masyarakat selalu diberikan kesehatan dan tetap kuat untuk menghadapi masa pandemi ini dengan senantiasa mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Beliau menambahkan, Target vaksinasi di Kepri sebanyak 70% penduduk agar seluruh masyarakat terhindar dari terjangkitnya virus yang biasa dikenal dengan sebutan Corona ini.

“Kita prioritas pada percepatan vaksinasi, jadi saya minta seluruh Bupati/Wali Kota mengawal proses percepatan ini” Sebut Kapoda Kepri.

Sementara itu Bupati Lingga M. Nizar menyebutkan Vaksin akan menghambat penularan COVID-19, meningkatkan kepercayaan diri masyarakat untuk kembali bekerja dan meningkatkan produktivitas, yang pada akhirnya akan mendorong pemulihan ekonomi.

“Jadi, untuk menjaga optimisme tersebut, masyarakat dan pemerintah harus terus bergerak bersama, bergotong royong menjalankan perannya masing-masing. Salah satunya dengan tetap pakai masker, cuci tangan serta menjaga jarak” harap M. Nizar. (SMI)

Tinggalkan Balasan