Wakil Bupati Lingga sambut Jemaah Haji Asal Lingga di Batam

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Setelah penerimaan secara resmi oleh Setda Provinsi Kepri, terhadap jemaah haji kloter pertama debarkasi Batam, selanjutnya dilaksanakan serah terima oleh masing-masing PPIH kabupaten kota.

Khusus Kabupaten Lingga, serah terima jemaah haji langsung dilaksanakan oleh  Wakil Bupati Lingga yang datang langsung dari Daik, mewakili Bupati Lingga.

Bertempat di Mushola Namirah Komplek Asrama Haji Kota Batam, seluruh jemaah haji asal Lingga berkumpul dan bersilaturahim bersama Wakil Bupati Lingga jelang kepulangannya ke daerah masing-masing. (18/08/2019)

Pada kesempatan itu, perwakilan jemaah haji Kabupaten Lingga, H. Muhammad Arif diberikan kesempatan untuk bercerita mengenai pengalamannya saat menunaikan rangkaian ibadah haji di Tanah Suci.

Pada kesempatan itu, beliau menyampaikan ucapan terimakasih dari seluruh jemaah asal Lingga,  atas perhatian penuh dan juga  penyambutan kembalinya mereka oleh Pemkab Lingga, yang dalam hal ini langsung oleh Wakil Bupati Lingga.

Beliau menuturkan, dari 45 orang jemaah asal Lingga yang tergabung dalam kloter pertama, kembali utuh seluruhnya ke tanah air, walaupun ada salah seorang jemaah Lingga yang sakit ketika sampai di tanah air. “Mari kita doakan, semoga Allah memberikan kesembuhan dan kesehatan bagi orang tue kite,” ujar beliau.

Diketahui jemaah Lingga yang sakit tersebut, sebelumnya sempat tak sadarkan diri karena mengalami kelelahan, dan saat ini sedang ditangani  tim dokter di rumah sakit Otorita Batam, atas nama Hj.Isah Marjak Daud, asal Singkep Selatan.

Alhamdulillah, kami disana baik-baik saja disana, selesai semua ibadah dan rukun haji. Meski cuacanya agak berbeda, bahkan mencapai 48 derajat Celcius. Alhamdulillah ketika sampai di Mina dikaruniai hujan, dan juga di Mekah kembali diguyur hujan, Allah turunkan hujan kepada kami saat Subuh” kata beliau.

Ia jua menuturkan bahwa jemaah haji asal Lingga juga diberikan berbagai kemudahan oleh Allah, salah satunya posisi tenda yang tidak jauh dari toilet. Karena menurut beliau, ditengah kondisi jemaah yang sangat banyak tersebut, kemudahan ini sangat-sangat membantu mereka.

Tampak hadir pada penjemputan jemaah haji tersebut Asisten 3 Setda Lingga, Kabag Kesra, Kakan Kemenag Lingga, serta Kabid dan Kasi dari Kemenag dan Kesra Lingga, serta Camat Singkep Pesisir.

Dijadwalkan, jemaah haji asal Kabupaten Lingga akan kembali ke kampung halaman esok pagi dengan menggunakan kapal khusus dari Pemkab Lingga, yang akan bertolak dari pelabuhan VIP Telaga Punggur pada pukul 07:30 wib. (RS)

Tinggalkan Balasan