Wakil Bupati Lingga Hadiri Pembukaan STQ Ke-3 Tingkat Kacamatan Singkep Selatan

Diposting pada


Lingga (Media Center) – Kecamatan Singkep Selatan Kabupaten Lingga membuka kegiatan STQ perdana Kabupaten Lingga tahun 2019 Ke-3 tingkat kecamatan singkep selatan. Rabu (12/2)

Pembukaan STQ tersebut dimulai dengan pembacaan Qalam Ilahi oleh Ibu Wakil Bupati Lingga Maraatusholihah yang dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Ketua LAM Kecamatan singkep selatan Maizir.

Sementara Maryani Spd.i Kasi Kesos dan PU selaku ketua panitia Pelaksana mengungkapkan, STQ ini bertujuan untuk menumbuh kembangkan dan pengamalan isi kandungan Al-Quran

“Terimakasih kepada seluruh tamu undangan serta yang hadir pada kegiatan ini karena ikut bekerjasama dan ikut mensukseskan dengan yang diharapkan” paparnya.

Sementara Sabirin Camat Singkep Selatan yang membuka resmi kegiatan tersebut, mengungkapkan Al-quran adalah petunjuk dalam kehidupan seluruh umat manusia yang tidak akan pernah ketinggalan zaman.

“Mudahan para peserta yang mengikuti kegiatan STQ ini bisa menjadi penerus generasi Qur’ani dan untuk kita semua mari kita tingkatkan minat baca Al-Quran, hingga menjadi generasi Qur’ani yang unggul dan berakhlak mulia” harapnya.

Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim kegiatan STQ tersebut resmi dibuka oleh camat Singkep selatan itu.

Setelah sambutan Sabirin tersebut, dilanjutkan dengan pemukulan beduk oleh Wakil Bupati Lingga, Camat Singkep Selatan, Anggota DPRD Provinsi, Ketua LAM Kecamatan Singkep Selatan sebagai tanda telah resminya ajang STQ tingkat Kecamatan Singkep Selatan itu diperlombakan.

Ditempat yang sama, Wakil Bupati Lingga juga berharap dengan berlangsungnya acara tersebut, dapat berjalan dengan lancar dan dapat bermanfaat dari awal prmbukaan sampai dengan akhir acara.

“Kita berharap dengan setelah Kegiatan ini juga, kita dapat mengamalkan isi kandungan Quran dan tidak hanya pada ajang STQ saja kita membacakan Al-Quran melainkan mari kita jadikan ini kebutuhan kita dalam sehari-hari” ajak Wakil Bupati Lingga ini. (SMI/MC)

Tinggalkan Balasan