MTQ ke-IV Tingkat Kecamatan Selayar, Wakil Bupati: Al Qur’an Adalah Pedoman Hidup.

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Wakil Bupati Lingga beserta istri yang juga didampingi Kabag Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Lingga hadiri pembukaan MTQ ke-IV tingkat Kecamatan Selayar di Desa Penuba. Minggu (16/2)

Tampak hadir juga pada kesempatan ini, Camat Selayar dan seluruh staff, Ketua LAM dan MUI Kecamatan Selayar, tokoh masyarakat, tokoh agama, Kepala Desa dan BPD Se Kecamatan Selayar, perwakilan warga Tionghua dan seluruh tamu undangan.

Pembukaan STQ ini diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan, tarian persembahan dan dilanjutkan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an oleh istri Wakil Bupati Lingga Maraatussholiha M. Nizar serta pembacaan doa oleh Kepala kantor pusat urusan agama Kecamatan Selayar Ustad Dulhaji.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan pengibaran bendera LPTQ oleh paskibra Kecamatan Selayar.

Dengan diselenggarakan MTQ ini, Camat Selayar M. Saman mengajak seluruh masyarakat untuk menerapkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam membangun masyarakat yang relegius, rukun, damai dan sejahtera.

“Dalam Al Qur’an terdapat kandungan makna yang dapat merubah hidup seluruh insan untuk menjadi manusia yang saling mencintai sesuai dengan perintah agama” tutur M. Saman.

Beliau juga berharap semoga kegiatan yang serupa selalu dapat di laksanakan di Kecamatan Selayar guna membentuk generasi yang mencintai Al Qur’an.

Sebagai resminya MTQ dilaksanakan, acara dilanjutkan dengan pemukulan beduk oleh Wakil Bupati Lingga , Camat Selayar, Ketua MUI, Kepala Basarnas serta Ketua LAM Kecamatan Selayar.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pengukuhan dewan hakim oleh Camat Selayar.

Hadir ditempat yang sama Wakil Bupati yang juga merupakan Ketua LPTQ Kabupaten Lingga menyampaikan terimakasihnya kepada seluruh masyarakat Kecamatan Selayar yang telah berjibaku sehingga kegiatan STQ ini dapat dilaksanakan sesuai dengan harapan.

“Saya berharap semoga dengan telah dilaksanakan kegiatan STQ ini dapat melahirkan Hafiz/Hafizah dan melahirkan generasi Qur’ani yang selalu mencintai Al-Qur’an” harapnya.

M. Nizar juga menjelaskan bahwa Al Qur’an adalah pedoman hidup untuk menuju kesuksesan dunia dan akhirat.

Selain itu juga dia mengatakan, kegiatan STQ ini dilaksanakan bukan hanya sekedar ajang perlombaan adalah melainkan pembinaan untuk membentuk dan melahirkan remaja Qori/ Qoriah yang selalu mencintai Al-Qur’an.

Diakhir sambutannya beliau mengajak untuk selalu menjaga Wahyu yang telah Allah titipkan kepada umat manusia (umat islam) yang merupakan pedoman hidup untuk kebahagiaan dunia dan akhirat. (SMI)

Tinggalkan Balasan