Krisis Air Bersih Melanda Kecamatan Senayang

Diposting pada

Foto: Seorang warga sedang menggali sumur untuk mendapatkan sumber air bersih. Ard

Lingga, MC – Krisis Air bersih kembali melanda daerah pesisir dan pulau-pulau di wilayah Kabupaten Lingga. Khususnya Kecamatan Senayang, warga mulai berinisiatif menggali sumur hingga kedalaman 10 Meter, untuk mendapatkan sumber air.

Rosmadi, salah seorang warga kecamatan Senayang mengatakan, Musim panas sejak dua bulan terakhir menyebabkan beberapa titik sumber air warga mengalami kekeringan. Usai perayaan Idul Fitri, sebagian warga berinisiatif menggali sumur untuk memenuhi kebutuhan air bersih.

“Tak ada air lagi. Sudah dari bulan puasa kemarin disini kemarau. Jadi banyak yang menggali prigi untuk kebutuhan minum,” ungkap Rosmadi, Senin (27/7).

Masalah krisis air bersih bukan perkara baru, dikatakan Rosmadi, Hal tersebut sudah menjadi penderitaan warga kecamatan Senayang dan beberapa wilayah pesisir Kabupaten Lingga lainnya, hampir setiap tahun.

“Biasanya kami angkut air dari pulau Sebangka dengan pompong. Tapi sumber airnya juga sudah mulai berkurang karena sampai sekarang belum ada hujan,” tutur Rosmadi.

Informasi yang dihimpun media ini, Kelangkaan air tidak hanya terjadi di pulau Senayang, ibukota kecamatan, namun masih ada 18 desa yang masuk wilayah kecamatan Senayang juga bernasib sama, mengalami kekeringan dan kesulitan air bersih. Diketahui, untuk kecamatan Senayang sejak 11 tahun terakhir, baru 12,7 persen kebutuhan air yang terpenuhi. (MC Lingga)

Leave a Reply