1000 Peserta Tudung Manto, Kabupaten Lingga Pecahkan Rekor MURI

Diposting pada

Lingga (Media Center) – Kabupaten Lingga berhasil memecahkan rekor MURI pemakaian Tudung Manto terbanyak yakni sejumlah 1.000 orang. Rekor ini diraih bertepatan pada hari jadi Kabupaten Lingga yang ke-20 Tahun 2023. Lokasi kegiatan dilangsungkan di halaman Bupati Lingga dan kemudian berkeliling disepanjang jalan sawin dan kembali ke lokasi awal. Minggu (19/11/2023)

Bupati Lingga, M. Nizar dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan yang berlangsung hari ini akan menampilkan pawai budaya pemakaian tudung Manto terbanyak.

“Terima kasih atas kehadiran bapak Lutfisyah Pranada yang mewakili bapak Jaya Suprana selaku pemilik Muri, dan InsyaAllah sebentar lagi kita akan saksikan bersama-sama pawai budaya pemakaian tudung manto terbanyak dan akan memecahkan rekor MURI, tentu Piagam ini kami persembahkan untuk masyarakat Kabupaten Lingga”.Ucap Nizar

Lebih lanjut, M. Nizar menyampaikan bahwa Warisan Budaya Tidak Benda (WBTB) Kabupaten Lingga terbanyak se-Provinsi Kepulauan Riau yang dimulai sejak tahun 2016 sampai tahun 2023 sebanyak 70 WBTB, dari jumlah tersebut hari ini kita akan mendapatkan rekor MURI pemakaian tudung manto terbanyak yakni 1000 pemakai (peserta) tudung manto, dan rekor MURI ini sudah ada dasarnya yaitu Kabupaten Lingga sudah mendapatkan HAKI.

Dengan memecahkan rekor MURI ini, Bupati Lingga berharap melalui Dinas Pariwisata dan Kementerian Pariwisata dapat mempromosikan di berbagai tempat di Indonesia.

Sementara itu, Perwakilan MURI Lutfisyah Pranada menyampaikan terimakasih kepada Bupati Lingga dan seluruh masyarakat Kabupaten Lingga yang telah mengundang Museum Rekor Indonesia untuk hadir pada pawai budaya pemakaian tudung Manto

“Terimakasih kepada Bupati Lingga dan seluruh masyarakat Kabupaten Lingga yang telah mengundang kami untuk menyaksikan kegiatan pawai pemakaian tudung mantu dan kain dagang dengan peserta terbanyak 1000 peserta.” Ungkapnya

Pemakaian tudung manto ini merupakan rekor satu-satunya di Indonesia bahkan dunia, sehingga perlu di jaga dan dilestarikan

“Hari ini kami memberikan Piagam penghargaan yang tidak hanya rekor Indonesia tetapi museum Rekor dunia Indonesia atas rekor pawai mengenakan kain tudung manto dan kain dagang dengan peserta terbanyak kepada Pemerintah Kabupaten Lingga”. Tutup Lutfi syah

Turut hadir, Sekda Lingga H. Armia, S.Pd,. M.IP, Ketua DPRD Lingga Ahmad Nashiruddin dan Anggota DPRD , Kapolres Lingga AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K, Kepala Perpustakaan Nasional RI Drs. Agus Sutoyo dan Rombongan, Perwakilan Direktur antar lembaga kementerian Pariwisata dan ekonomi kreatif Dimas, Danlanal Letkol Laut (P) Tri Hermawan Mokhamad Afandi, M.Tr.Opsla., CTMP, Dandim 0315/TPI Letkol Inf Eka Ganta Candra, Perwakilan Danpuslatfor, Perwakilan Kejaksaan, Perwakilan Instansi Vertikal, Kepala PD Kabupaten Lingga, Camat, Lurah, Kepala Desa se-Kabupaten Lingga, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Para Ulama, Bapak/Ibu BP2KL, Awak Media beserta masyarakat Kabupaten Lingga.

(DS-Diskominfo Lingga)