STQ Tingkat Kabupaten Lingga Dilaksanakan Tanggal 16 Meret

Diposting pada

Lingga, MC – Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke Enam tingkat kabupaten Lingga yang sebelumnya dijadwalkan pada tanggal 9 Maret mendatang di Lapangan sepak bola Sultan Mahmud Riayat Syah Daik Lingga, diundur selama satu minggu menjadi tanggal 16 Maret 2015. Jadwal tersebut ditetapkan setelah dilakukan pertimbangan pada rapat koordinasi oleh kementrian Agama (Kemennag) Kabupaten Lingga bersama jajaran SKPD di Aula kantor Bupati, Rabu (25/2).

Hasyim Yusuf, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Lingga menjelaskan, melihat secara keseluruhan dari persiapan penyelenggaraan yang belum sempurna, maka jadwal tersebut diundur selama satu minggu. “Kita melihat secara keseluruhan persiapannya, ternyata anggaran belum cair semua, Jadi Kita undurkan. Bisa saja kita laksanakan pada tanggal tersebut, tapi mungkin tidak seluruhnya siap,” Jelasnya.

Dia melanjutkan, Dikhawatirkan tidak berjalan sempurna maka diambil kebijakan dari rapat besama SKPD untuk mengundurkan waktu pelaksanaan selama satu minggu.”Kita mengkhawatirkan tidak berjalan sempurna, maka kita undurkan seminggu. Kita pikir masih wajar, karena STQ tingkat Provinsi di Kabupaten Natuna juga diperkirakan pada bulan Mei mendatang,” ungkapnya.

Selain itu, dia menambahkan, faktor lain diundurnya jadwal tersebut mengingat tanggal 9 Maret bertepatan dengan tanggal pelaksanaan Ujian Akhir nasional (UAN) tingkat SMA. “Tanggal 9 Maret itu bertepatan dengan UAN tingkat SMA, jadi kita undur supaya tidak mengganggu kosentrasi peserta yang mengikuti ujian tersebut,”tambahnya.

Ditempat yang sama, Kasi Bimas Islam di Kemenag Kabupaten Lingga Zamroni, secara teknis menjelaskan pelaksanaan STQ ke VI akan berlangsung selama satu minggu dimulai tanggal 16 Maret dan ditutup pada tanggal 23 Maret di Lapangan Sultan mahmud Riayat Syah Daik Lingga.

Dia lanjutkan, peserta yang ikut merupakan hasil seleksi tiap kecamatan se Kabupaten Lingga. Cabang yang diperlombakan pada STQ kali ini, sama dengan cabang yang dilombakan pada MTQ Kabupaten. Istimewanya, cabang Tahfiz atau hafalan Al-Qur’an pada STQ kali ini terjadi penambahan tingkat 10 sampai 20 Juz.

“Untuk STQ Kali ini, alhamdulillah Tahfiz 10 Juz sudah ada pesertanya, di tahun sebelumnya hanya 1-5 Juz saja. Ini berarti, bimbingan di beberapa madrasah di Lingga terbilang berhasil,” ungkapnya.

kemeriahan STQ ke-VI tingkat kabupaten Lingga tahun ini tidak haya akan dimeriahkan dengan pawai ta’aruf dan lomba Tilawatil Qur’an saja, namun juga akan dilengkapi dengan stan bazar dan pameran dari tiap SKPD di lokasi penyelenggaraan tersebut. (MC kab Lingga)

Tinggalkan Balasan